Rabu, 19 Januari 2022 bertempat di lapangan FKIP UMMAT, dekan FKIP Dr. Muhamad Nizaar, M.Pd.Si. melepas 285 orang mahasiswa peserta PLP I (Pengenalan Lapangah Persekolahan) untuk melaksanakan Observasi. Kegiatan PLP I ini berlangsung mulai tanggal 19 s.d 31 januari 2022 yang berlokasi di 30 Sekolah Dasar, SMP/Mts, SMA/MA di Wilayah KOta Mataram dan Lombok Barat. Kegiatan ini didampingi oleh 30 orang dosen FKIP yang dianggap memiliki kredibilitas dan mampu membimbing mahasiswa selama pelaksanaan PLP I ini. PLP I merupakan salah satu mata kuliah praktik dalam kulikulum pendidikan di FKIP UMMAT, dengan bobot 1 SKS. Mahsiswa peserta PLP 1 merupakan mahsiswa yang sudah menempuh Mata kuliah Profesi Keguruan, Perkembangan Peserta didik, pengantar pendidikan, psikologi belajar, belajar dan pembelajaran, sebagai salah satu persyaratan. Dalam sambutannya, Dekan menyampaikan kepada mahasiswa agar dapat melakukan observasi secara mendalam di sekolah latih masing-masing, hal ini bertujuan agar mahasiswa mampu menumbuhkan rasa cinta terhadap budaya sekolah, sehingga mahasiswa mampu meresapi peran sebagai seoran calon guru.